Headlines News :
Home » » Partai Komunis Indonesia

Partai Komunis Indonesia

Written By Unknown on Sunday, November 25, 2012 | 6:48:00 AM



Partai Komunis Indonesia (PKI) ini bisa dikatakan sebuah partai yang paling gigih menentang segala macam usul perdamaian dengan DI/TII. Hal ini disebabkan kaum komunis menganggap agama sebagai candu masyarakat. PKI sangat mendukung penghancuran DI/TII Aceh dan Sulawesi Selatan. Ketika PUSA baru saja bergabung ke dalam DI/TII. PKI juga mengerahkan kader-kadernya yang tergabung dalam Barisan Tani Indonesia (BTI), Persatuan Bekas Pejuang Seluruh Indonesia (PERBEBSI) dan lain-lain untuk menghancurkan DI/TII. Di Sumatra Utara BTI minta kepada pemerintah agar tanah Daud Beureueh disita dan dibagikan kepada rakyat. PERBEBSI, sebuah asosiasi semi militer yang diorganisasikan dan diarahkan oleh anggota PKI, menawarkan diri untuk memasok personel guna memerangi DI/TII, asalkan pemerintah RI mau menyediakan senjatanya. Usulan PERBEBSI ini mulanya mendapat angin dari Menteri Pertahanan Iwa Kusumasumantri, namun usulan PERBEPSI ini ditolak oleh Kabinet Ali I.

Sementara itu KPI di Sulawesi Selatan walaupun anti kepada DI/TII boleh dikatakan kurang mendapat simpati rakyat, apabila ketika PKI menyatakan dirinya anti Piagam Perjuangan Semesta (Permesta). Semakin lama PKI di Aceh tampak semakin lunak sikapnya, misalnya PKI menyatakan kalau ingin melawan DI/TII harus dengan menggunakan bantuan rakyat. Walaupun pada mulanya PKI menentang pemulihan kembali provinsi Aceh, pada akhirnya PKI menyetujuinya juga. Namun PKI tetap menghendaki penumpasan DI/TII Aceh. PKI juga menyatakan akan mendukung proses pembangunan yang dilaksanakan di Aceh. Sikap keras PKI terhadap DI/TII Aceh tentu saja mengundang kemarahan dari TII Aceh. Banyak anggota PKI yang diculik dan dibunuh oleh TII/Aceh.
 
Sumber : Hendra Gunawan. M, Natsir Darul Islam (Studi Kasus Aceh dan Sulawesi Selatan tahun 1953-1958). Media Da’wah : Jakarta, 2000.
Share this article :

0 komentar:

 
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2012. Visit Aceh - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Fuad Heriansyah
Copyright ©