Headlines News :
Home » » Pemkab Aceh Utara Gelar Maulid Akbar

Pemkab Aceh Utara Gelar Maulid Akbar

Written By Unknown on Sunday, March 10, 2013 | 12:07:00 PM



Lhoksukon, (Analisa). Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Utara menggelar maulid akbar di lapangan upacara pusat Kecamatan Lhoksukon, Kamis (7/3). Pada acara tersebut Pemkab menyebarkan ratusan undangan untuk Muspida plus, tokoh agama, tokoh masyarakat, camat, dan anak yatim.
Pada kesempatan itu, Wakil Bupati Aceh Utara, Muhammad Jamil, menyerahkan hadiah kepada majelis taklim dan penyerahan sedekah kepada anak yatim secara simbolis. Acara juga dimeriahkan kelompok zikir Dayah Darul Muridin, Kecamatan Syamtalira Bayu dan grup zikir Dayah Darul Ulum. Maulid ini mengambil tema "Melalui peringatan maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1434 H, semoga keteladanan dan kepribadian Rasulullah Saw senantiasa dapat kita isi dalam setiap kehidupan".

"Terinspirasi dari tema tersebut, kami atas nama Bupati dan Wakil Bupati Aceh Utara sesuai dengan visi dan misi, akan mencoba melakukan perubahan dan pembaharuan dalam berberbagai aspek kehidupan, terutama pembenahan birokrasi, penegakan syariat Islam, dan pemberdayaan masyarakat" ujar Muhammad Jamil di hadapan para undangan.

Ditambahkan, memaknai peringatan maulid yang sedang dilaksanakan ini, substansinya adalah tetap mengacu kepada perubahan sebagaimana dilakukan Rasulullah, dan keberhasilan yang dicapai beliau juga sangat signifikan dalam rentang waktu yang sangat singkat. [Aceh]

Share this article :

0 komentar:

 
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2012. Visit Aceh - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Fuad Heriansyah
Copyright ©